goodmoneyID – PT Bank Maybank Indonesia Tbk (Maybank Indonesia) menggelar Shariah Thought Leaders Forum 2020. Sebagai forum diskusi, dimana para pakar keuangan Syariah, praktisi perbankan, pelaku bisnis serta regulator dapat berbagi pengalaman serta best practices untuk membangun model bisnis perbankan Syariah yang tepat.
Maybank Indonesia melalui Unit Usaha Maybank Syariah sejak 2014 telah menjalankan strategi Shariah First, yaitu inisiatif yang mengutamakan solusi keuangan berbasis Syariah untuk diperkenalkan kepada masyarakat luas.
Kini di kuartal I 2020, Maybank Syariah berkontribusi sebesar 22,1% dari total funding Maybank dan 22,4%dari total financing Maybank.
Sementara, pembiayaan segmen syariah pada tahun 2019 tumbuh 1,4% menjadi sebesar Rp24,0 triliun, dan berkontribusi 19,6% terhadap aset Maybank Indonesia. Dan membawa Maybank Indonesia menjadi salah satu bank yang melakukan pembiayaan Syariah pada sejumlah proyek strategis termasuk di bidang infrastruktur, pertambangan, transportasi udara dan pengelolaan bandara.
Presiden Direktur Maybank Indonesia, Taswin Zakaria mengatakan potensi pengembangan perbankan Syariah di Indonesia sangat menjanjikan. Dalam kondisi pasar yang melemah akibat pandemi global, perbankan Syariah masih tetap dapat memberikan kontribusi dalam perekonomian nasional.
“Untuk dapat merealisasikan kontribusi dan perannya, perbankan Syariah membutuhkan dukungan infrastruktur yang memadai. Diantaranya seperti regulasi, kesiapan teknologi, investasi sumber daya guna melakukan penetrasi pasar dan penyediaan solusi keuangan berbasis Syariah yang menjawab kebutuhan masyarakat dan tantangan bisnis saat ini,” ujar Taswin, dalam Webinar, Kamis (2/7).
Melalui digelarnya webinar Maybank Indonesia Shariah Thought Leaders Forum 2020 diharapkan memberikan kontribusi positif dan relevan bagi kemajuan industri perbankan Syariah di tanah air dalam menjawab sejumlah tantangan dan meraih peluang bisnis Syariah ke depan.
Forum diselenggarakan secara live streaming melalui webinar dan dapat diakses oleh masyarakat luas melalui situs Maybank Indonesia. Pembicara yang hadir dalam forum mewakili regulator, pimpinan bank dan bisnis serta praktisi internasional di bidang keuangan Syariah, yaitu Teguh Supangkat, Deputi Komisioner Pengawas Perbankan I, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) selaku Keynote Speaker dan para Panelis, Ventje Rahardjo, Direktur Eksekutif Komite Nasional Ekonomi Keuangan Syariah (KNEKS), Deden Firman Hendarsyah, Direktur Pengaturan dan Perizinan Perbankan Syariah OJK, Taswin Zakaria, Presiden Direktur PT Bank Maybank Indonesia Tbk., Daud Vicary Abdullah, Managing Director, DVA Consulting & Partner, Gateway Global LLP, Joann Maryam Enriquez, CEO, Investment Account Platform, Soetrisno Bachir, praktisi bisnis dan dimoderasi oleh Adiwarman Karim, Founding Partner, Karim Consulting Indonesia. Forum juga dihadiri oleh peserta berlatar belakang pelaku usaha, nasabah, media dan masyarakat umum pemerhati keuangan Syariah.