Hari Ini, Empat Bioskop CGV Di Jakarta Buka Lagi

Loading

goodmoneyID – CGV Indonesia memutuskan untuk membuka sejumlah bioskopnya di Jakarta mulai Rabu (21/10/2020) hari ini. Hal ini dilakukan setelah CGV mengantongi Surat Keputusan (SK) dari Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta bernomor 268 tahun 2020 tentang pembukaan kembali usaha pariwisata di masa PSBB transisi, tertanggal 20 Oktober 2020.

Adapun lokasi empat bioskop CGV yang dibuka antara lain CGV Grand Indonesia, CGV Green Pramuka Mall, CGV Transmart Cempaka Putih, dan CGV AEON Mall JGC.

Sementara itu, penayangan film di bioskop CGV dimulai pukul 12.00 WIB dan penayangan bakal berakhir menyesuaikan dengan jam operasional pusat perbelanjaan tempat CGV beroperasi.

“Menyimpulkan bahwa protokol kesehatan bioskop CGV telah sesuai dengan protokol kesehatan yang disarankan Pemprov DKI,” tulis pengumuman dari keterangan tertulis CGV Cinemas, Rabu (21/10).

CGV telah menyiapkan sejumlah protokol kesehatan sesuai dengan panduan Kementerian Kesehatan dan Pemprov DKI Jakarta serta akan menerapkannya dengan ketat. Pemprov DKI Jakarta, saat ini hanya memperbolehkan bioskop menampung kapasitas di dalam bioskop maksimal 25 persen.

Buat kamu yang udah kangen banget nonton film di bioskop, jangan lupa siapkan alat pelindung kesehatan kamu, seperti masker, dan hand sanitizer. Untuk mengetahui film apa yang diputar hari ini kamu bisa cek jadwalnya di http://cgv.id  atau aplikasi CGV.