Cara Memperbaiki Instagram Yang Eror

Loading

goodmoneyID – Instagram saat ini menjadi aplikasi yang hampir pasti terpasang di smartphone penggunanya. Sebagai salah satu media sosial populer di dunia Instagram memiliki fitur dan manfaat yang melimpah. Seperti untuk berbisnis ataupun menjadi selebgram.

Namun ada kalanya aplikasi yang menjadi saingan tiktok tersebut terkadang mengalami kendala, seperti tidak bisa dibuka.

Penyebab Instagram tidak bisa dibuka bisa beragam, bisa karena aplikasi yang error, server down, masalah pada perangkat, dan lain sebagainya. Kendala-kendala tersebut dapat diatasi dengan cara memperbaiki Instagram yang tidak bisa dibuka ini.

Bagaimana cara memperbaiki Instagram yang eror? Simak yuk selengkapnya berikut ini.

1. Refresh Profile

Langkah dan metode pertama yang bisa kamu lakukan adalah refresh profile.

Ketika foto profil Instagram tidak bisa diganti, maka coba kembali ke halaman profil atau feeds IG.

Kemudian kamu bisa tarik layar ke arah bawah untuk menyegarkan halaman dan coba lakukan proses penggantian foto profil lagi.

2. Re-Login

Kalau metode pertama tidak bisa, coba lakukan re-login akun Instagram.

Artinya kamu perlu keluarkan terlebih dahulu akun Instagram yang error tersebut.

Kemudian masuk lagi dengan menggunakan akun yang sama, dengan catatan kamu tidak lupa password.

3. Update Instagram

Kendala yang terjadi pada aplikasi juga bisa saja terjadi akibat penggunaan versi aplikasi yang terlalu lama.

Tidak ada salahnya kamu mencoba untuk melihat status aplikasi Instagram di Play Store (Android) atau App Stre (iOS).

Jika aplikasi menyarankan untuk melakukan update, maka lakukanlah terlebih dahulu.

Bisa saja foto profil Instagram yang tidak bisa diganti itu terjadi karena belum dilakukannya pembaruan.

4. Re-install

Kalau memang kamu belum bisa juga, maka kamu bisa lakukan re-install aplikasi Instagram.

Caranya dengan kunjungi Play Store atau App Store, lalu cari aplikasi Instagram dan klik tombol ‘Uninstall’.

Jika sudah, coba install kembali Instagram dan masukkan akun yang mengalami kendala.

5. Hapus Cache dan Laporkan

Hal terakhir yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi foto profil Instagram tidak bisa diganti adalah hapus cache.

Ada kemungkinan bahwa data yang terdapat pada konsumsi aplikasi Instagram di smartphone kamu sudah terlalu banyak.

Jadi kamu perlu untuk mengurangi penyimpanan untuk bisa membuat data-data baru di Instagram bisa tersimpan.

Tapi kalau tidak bisa juga, maka kamu disarankan untuk melaporkan kendala yang terjadi ke fitur “Bantuan” yang tersedia di “Pengaturan” Instagram.

Seperti itu lah cara perbaiki Instagram error tidak bisa ganti foto profil yang bisa kamu lakukan.

6. Hapus Link Yang Dilarang Instagram Dari Bio

Cara berikut adalah untuk memperbaiki permasalahan jika instagram tidak bisa menuliskan caption, ataupun membuat story. Biasanya hal ini disebabkan karena akun instagram tersebut menautkan alamat website yang eror atau tidak valid. Sehingga Instagram membatasi pergerakan si pemilik akun tersebut.

Cara mudahnya kamu bisa menghapus link tersebut dari bio diganti dengan link lain yang bisa diterima Instagram.