Ini Dia 40 Startup Terpilih di BCA SYNRGY Accelerator Batch 4

Loading

goodmoneyID – Program SYNRGY Accelerator Batch 4 yang diselenggarakan oleh PT Bank Central Asia Tbk sudah selesai diadakan, ditandai dengan sudah diselenggarakannya acara Virtual Demo Day yang disaksikan oleh lebih dari 900 partisipan.

Sepanjang kegiatan Demo Day, partisipan juga dapat mengunjungi Virtual Booth startup yang berisikan detail semua startup SYNRGY Accelerator Program Batch 4 dan berbagai aktivitas lainnya.

Di awal program, terdapat 230+ startup pendaftar, 100 startup lolos seleksi untuk mengikuti program online bootcamp selama 3 hari.

Dari 100 startup, terpilih Top 40 Startup BCA SYNRGY Accelerator Program Batch 4, para Top 40 mengikuti intensif program selama 3 bulan berupa mentoring, workshop, community event dan sesi networking antara startup dan korporasi serta sharing dari para pakar yang ahli di bidangnya untuk mendapatkan kesempatan penanaman modal, kolaborasi dan eksposur. 

Diadakan sejak tahun 2019, BCA SYNRGY Accelerator terus konsisten untuk mendukung dan mendorong tumbuhnya ekosistem startup di Indonesia. Bekerja sama dengan KUMPUL dalam menjalankan program BCA SYNRGY Accelerator Batch 4 sebagai wadah kolaborasi antara komunitas startup, program ini diharapkan hadir sebagai salah satu bentuk komitmen nyata BCA dengan visi untuk mengembangkan ekosistem startup karya anak bangsa untuk terus maju melangkah dan menjadi motor perekonomian bangsa Indonesia. Adapun 40 Startup Terpilih itu antara lain:

  1. Algobash (algobash.com)

  2. Aroom.id (aroom.id)

  3. AturKuliner (ngitunghpp.com)

  4. Bintang Kecil (bintangkecil.co)

  5. CAZH (cazh.id

  6. Create It (createit.id

  7. DigiTiket (digitiket.com)

  8. Duitin (duitin.id)

  9. Edukasystem (edukasystem.com)

  10. Fammi (fammi.ly

  11. Full Drone Solutions (fulldronesolutions.com)

  12. HiPajak (hipajak.id

  13. Inajobs (inajobs.com)

  14. Joinan (joinan.co.id)

  15. JualanPraktis (jualanpraktis.com)

  16. KlikTrip Travel (kliktrip.com

  17. Legalku (legalku.com)

  18. LingoTalk (lingotalk.co

  19. Lister (lister.co.id

  20. Looyal Indonesia (looyal.id

  21. ManyOption (manyoption.co.id

  22. MAPID (mapid.io

  23. Mediccation Indonesia (medicaltalkandcommunication.id)

  24. Moretrash (moretrash.id

  25. Morphoo School (morphooschool.com)

  26. Mufit Indonesia (mufit.id

  27. MyDoctors (mydoctors.id

  28. Pasar20 (pasar20.com)

  29. Philoit (philoit.id)

  30. Powerbrain (powerbrain.id)

  31. Privatin (websitenya.com/privat-in)

  32. Raja Ikan Batam (rajaikanbatam.com)

  33. Restock.id (restock.id

  34. Tutrale (tutrale.com)

  35. UICreative (uicreative.net)

  36. Universitas123 (universitas123.com)

  37. Widya Robotics (widya.ai

  38. Widya Skilloka (widyaskilloka.com)

  39. Widya Wicara (widyawicara.com)

  40. Wilov (wilov.id)

Dalam program BCA SYNRGY Accelerator Batch 4 kali ini, BCA dan KUMPUL lebih menjangkau startup di berbagai kota tier-2 dan tier-3 dari berbagai penjuru Indonesia, serta membina startup dengan berbagai latar belakang bidang yang bervariasi. Secara garis besar startup yang terpilih tersebar dari Pulau Jawa, Sumatera dan Bali. Mayoritas berasal dari kota Jakarta, Yogyakarta, dan diikuti oleh Tangerang, Bandung, Surabaya serta Batam.

Startup yang terpilih tentunya telah melewati screening dokumen dengan kriteria umum, seperti startup yang sudah terbentuk badan hukum, memiliki produk yang sudah live dan traction. Selain itu, startup yang terpilih harus lolos dalam proses interview dan pitching saat menjalani online bootcamp.  

Untuk menjangkau lebih luas startup di seluruh Indonesia, KUMPUL bekerja sama dengan lokal partner di 5 kota seperti Tiang Space Lombok, Sherpa Ecosystem Makassar, Bandung Technopark, Ruang Kreasi Batam dan Innovative Academy Yogyakarta untuk menyukseskan program kali ini. 

“Dari 40 startup terpilih, hampir sepertiganya berasal dari vertikal Edutech, diikuti oleh SaaS (Software as Service), Healthtech, Marketplace, Tourism, AI & IoT, HR, Sustainability, serta Fintech & Fintech Enabler. Variasi vertikal ini tentunya muncul dari perkembangan kebutuhan masyarakat pasca pandemi. Tentunya diharapkan lewat pelatihan dan kesempatan yang diberikan di BCA SYNRGY ini dapat membuka peluang yang dapat mengakselerasi pertumbuhan masing-masing startup.” ucap Amalia Aininnur selaku VP of Ecosystem KUMPUL, dalam keterangan resminya Kamis (10/11).

Senior VP Digital Innovation Solution BCA Adi Prasetyo mengatakan, dengan melihat antusiasme serta semangat juang yang dimiliki para anak bangsa dalam memberikan solusi berbasis teknologi untuk memecahkan berbagai permasalahan yang dialami masyarakat, memotivasi BCA untuk menyelenggarakan program ini agar para peserta tidak hanya dapat mengepakan sayapnya di kancah nasional tetapi juga internasional.

“Selain itu pertumbuhan startup di seluruh Indonesia akan turut berdampak bagi pertumbuhan ekonomi digital.” ucap Prasetyo.

Tidak hanya mendapatkan pembekalan wawasan dan keterampilan yang disesuaikan dengan kebutuhan, BCA akan senantiasa merangkul dan membina para peserta startup yang lulus dari program BCA SYNRGY Accelerator dengan harapan terjalinnya hubungan dalam jangka panjang supaya tetap berkolaborasi untuk maju dan berkembang bersama.