goodmoneyID – Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2021 telah dibuka oleh Presiden RI, Joko Widodo. Perhelatan akbar dibidang otomotif ini terlaksana mulai tanggal 15 – 25 April 2021. Sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju, turut berkunjung ke lokasi acara IIMS Hybrid 2021 diselenggarakan, JIExpo Kemayoran (15/4).
Diantaranya, Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Bambang Soesatyo, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita, Dirjen ILMATE Kementerian Perindustrian Taufiek Bawazier, Sekretaris Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan YB Satya Sananugraha, Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi, Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggara Kegiatan (Events) Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Rizki Handayani. Selama kunjungan berlangsung, jajaran menteri Kabinet Indonesia Maju didampingi oleh Presiden Direktur Dyandra Promosindo Hendra Noor Saleh.
Keduanya mengunjungi hampir seluruh peserta pameran yang diadakan secara hybrid ini. Terutama ke produk-produk elektrifikasi. Seperti di booth Toyota yang melihat dari dekat mobil listrik Toyota COMS yang memiliki bentuk sangat kompak. Adanya kunjungan jajaran menteri di lingkungan penyelenggaraan IIMS Hybrid 2021, sebagai bentuk dukungan pemerintah terhadap kemajuan industri otomotif tanah air. Diketahui bahwa mulai tahun ini, perlahan tapi pasti kurva pergerakan industri otomotif mengalami peningkatan.
Pria yang juga menjabat sebagai Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia ini menerangkan, kebijakan mendorong kendaraan listrik yang dilakukan Presiden Joko Widodo selaras dengan tren industri otomotif global yang semakin mengedepankan aspek kelestarian lingkungan. Di Indonesia, pengembangan kendaraan listrik sangat berguna untuk mengurangi tingkat pencemaran udara, dimana sekitar 60 persen polusi udara dihasilkan dari emisi gas buang kendaraan bermotor. Hadirnya berbagai produsen kendaraan listrik lainnya dalam ajang IIMS 2021 semakin menyemarakan gairah industri kendaraan listrik di Indonesia.
Dyandra Promosindo memastikan dengan dibukanya kembali IIMS secara offline dan online, menjadi benchmark bagi acara-acara lain yang sudah siap melakukan perubahan sesuai dengan penerapan protokol kesehatan berbasis CHSE.
“Kunjungan yang kami terima hari ini dari jajaran menteri Republik Indonesia, kami nilai sebagai bentuk kepercayaan pemerintah kepada Dyandra Promosindo. Oleh sebab itu, kami selaku penyelenggara akan berusaha secara maksimal memenuhi tanggung jawab untuk memastikan penyelenggaraan event hybrid pertama dimasa pandemic ini, berjalan dengan lancar sehingga dapat membantu pemulihan ekonomi nasional khususnya dalam industri otomotif.” Tambah Hendra Noor Saleh, Presiden Direktur Dyandra Promosindo.
Dengan dibukanya IIMS Hybrid 2021 hari ini, pecinta dunia otomotif dapat mengunjungi IIMS Hybrid 2021 dengan cara membeli tiket secara online terlebih dahulu di laman indonesianmotorshow.com. Pengunjung tidak perlu khawatir, karena IIMS Hybrid 2021 diselenggarkan dengan menjalankan protokol Kesehatan sesuai dengan pedoman CHSE (Cleanliness, Health, Safety, dan Environment). Bagi pengunjung virtual, dapat mengakses Youtube pada akun IIMS_ID untuk mengikuti seluruh rangkaian acara IIMS Hybrid 2021 mulai tanggal 15 – 25 April 2021.