Goodmoney – Organisasi Istri Prajurit TNI Angkatan Laut Jalasenastri merayakan hari jadi ke-73 tahun. Tahun ini, Jalasenastri mengusung tema, “Jalasenastri Berperan Aktif dalam Mencerdaskan dan Menyejahterakan Keluarga TNI AL serta Peduli terhadap Kesehatan dan Pelestarian Lingkungan Hidup”.
Ketua Umum Jalasenastri Manik Siwi Sukma Adji mengungkapkan sebagai organisasi kemasyarakatan, Jalasenastri tetap konsisten dalam meningkatkan kepedulian sosial, pendidikan, dan kesejahteraan keluarga prajurit TNI Angkatan Laut.
Berbeda dengan tahun sebelumnya, pada kesempatan kali ini sekaligus dilakukan peluncuran buku “Ecoprint dan Filosofi Daun”, yang merupakan buku karya Ketua Umum Jalasenastri Manik Siwi Sukma Adji. Dalam peluncuran buku Ecoprint dan Filosofi Daun, secara simbolis, Ketua Umum Jalasenastri secara langsung menyerahkan buku kepada Ketua Umum Dharma Pertiwi Nanny Hadi Tjahjanto.
Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Siwi Sukma Adji, S.E., M.M., selaku Pembina Jalasenastri menyampaikan bahwa, hakekat seorang ibu atau istri memiliki peran sentral dan strategis yang sangat penting, yakni sebagai tiang dalam keluarga yang akan menciptakan keluarga sakinah, sebagai pilar utama bangsa pencetak putra-putri yang hebat dalam membangun bangsa.
“Jadilah istri yang setia mendampingi dan mendukung suami, serta ibu yang mampu menjadi pendidik dan pengasuh bagi putra-putrinya. TNI AL memerlukan peran ibu untuk menanamkan nilai-nilai Bhineka Tunggal Ika, toleransi, di hati dan pikiran anak-anak kita,” tutup Laksamana TNI Siwi Sukma Adji.