5 Alasan Kenapa iPhone XR Masih Diminati di Tahun 2022

Loading

goodmoneyID – Pasar iPhone tiap tahunnya selalu meluncurkan versi terbaru hingga kini yang paling baru yakni iPhone 14 Pro Max. Kendati demikian  iPhone XR yang pertama kali diluncurkan pada 26 Oktober 2018 masih menjadi incaran dan banyak diminati khususnya di segmen pasar iPhone bekas.

Beberapa alasan yang membuat iPhone XR masih banyak diminati adalah pertama,  spek iPhone XR seakan tak lekang oleh waktu dan banyak membuat para penggemarnya puas.

Kedua, Kualitas kamera yang dihasilkan oleh iPhone XR pun sudah memadai dengan desain iPhone XR yang compact. Sehingga banyak anak muda yang nyaman ketika menggenggam iPhone XR.

Tak hanya itu Ketiga, layar iPhone XR juga sudah dilengkapi dengan full display selayaknya iPhone terbaru.

Keempat, Harga juga menjadi alasan kenapa iPhone XR masih digandrungi banyak orang. Pada saat pertama kali rilis iPhone ini dibandrol dengan harga Rp15 juta – Rp 20an juta. Namun saat ini November 2022 harga bekas iPhone XR dipasaran iPhone second hanya berkisar Rp3juta – 5 Jutaan Saja. Tentu ini yang membuat pertimbangan banyak orang masih memilih iPhone XR.

Kelima, stoknya masih sangat banyak dan dijual bebas di marketplace online, hingga grub grub jual beli online seperti facebook dan twitter.

Fyi, iPhone XR memiliki berat 194 gram dengan ketebalan 8,3 mm ini dilengkapi dengan iOs 12 sampai iOS 15,5 dengan penyimpanan 64 GB/ 128 GB/ 256 GB tanpa slot kartu.